Perlengkapan Bayi Baru Lahir yang Harus Moms Tahu

Mempersiapkan perlengkapan bayi baru lahir memang menjadi momen menyenangkan bagi kebanyakan Moms. Saking banyaknya perlengkapan yang ada di pasaran, momen justru kerap membuat Moms bingung tentang apa yang harus dibeli. 

Nah, artikel ini dibuat untuk Moms yang masih bimbang. Mulailah mengumpulkan perlengkapan bayi saat usia kandungan mencapai tujuh bulan. Apa saja yang harus dibeli? Langsung saja disimak informasi berikut:

Kenali Perlengkapan Bayi Baru Lahir

1.      Botol Susu

Botol susu merupakan salah satu alat yang wajib dimiliki sebelum si Kecil lahir. Botol susu berfungsi untuk memudahkan si Kecil dalam minum susu formula maupun susu ASI perah. Moms harus selektif dalam membeli botol susu yang tepat.

Hindari penggunaan botol susu yang mengandung BPA. Zat tersebut dapat mengancam kesehatan si Kecil jika bercampur dengan susu. Salah satu rekomendasi material aman dan kuat adalah polypropylene atau PP. Bahan ini tahan terhadap suhu tinggi, dan aman digunakan berulang kali.

Moms bisa menggunakan botol susu produksi Dr. Brown’s. Merk satu ini dikenal dengan kualitas botol susu anti-kolik. Kolik merupakan kondisi di mana si Kecil menangis selama berjam-jam dan sulit untuk ditenangkan. Hal ini disebabkan oleh gelembung udara yang mengganggu pencernaan si Kecil.

Botol susu Dr. Brown’s memiliki model ergonomis yang didesain untuk mencegah kolik. Moms juga perlu tahu bermacam-macam botol susu yang harus dibeli. Jenis botol susu yang tersedia di pasaran meliputi wide neck bottle, narrow neck bottle, orthodontic nipple bottle, dan lain-lain.

Masing-masing memiliki keunggulan untuk meningkatkan kualitas menyusu si Kecil. Saat pertama kali penggunaan, pastikan Moms mensterilisasi botol susu dengan tepat, sehingga si Kecil dapat terbebas dari kuman. Metode sterilisasi yang paling umum adalah menggunakan air mendidih.

2.      Empeng dan Teether Bayi

Empeng juga termasuk dalam alat yang wajib dimiliki. Sangat wajar bagi si Kecil yang baru lahir untuk mengisap jarinya. Berdasarkan journal Clujul Medical, perilaku mengisap ini mengingatkan si Kecil saat berada di dalam rahim. Selain itu, si Kecil merasakan ketenangan saat mengisap.

Nah, perilaku ini bisa difasilitasi dengan empeng yang banyak dijumpai di pasaran. Usahakan membeli empeng yang terbuat dari serat silikon lembut dan berbentuk menyerupai puting susu Moms. Tujuannya agar si Kecil dapat mengisap dengan nyaman dan aman.

Selanjutnya adalah teether. Si Kecil yang berada dalam proses pertumbuhan gigi seringkali merasakan gusi yang gatal. Untuk membantu menghilangkan rasa gatal tersebut, Moms bisa memberikan teether. Selain itu, teether berfungsi untuk menstimulus perkembangan gusi dan rahang si Kecil.

Biasanya teether tersedia dalam bentuk yang lucu untuk menarik perhatian si Kecil. Pastikan juga untuk mensterilisasi empeng dan teether sebelum penggunaan pertama kali.

3.      Perangkat Solid Feeding dan Food Masher

Seiring waktu berjalan, si Kecil akan mengalami pertumbuhan. Dalam jurnal Centers for Disease Control and Prevention (CDC), pemberian makanan disarankan pada usia 6 bulan. Namun, perkembangan tiap bayi tidak sama.

Moms harus memastikan bahwa si Kecil dapat menelan makanan dengan baik. Nah, perangkat solid feeding ini bisa disiapkan dari jauh-jauh hari. Saat si Kecil tumbuh lebih besar, asupan gizinya tidak dapat diandalkan melalui nutrisi pada susu saja.

Makanan yang diberikan pada si Kecil perlu disajikan dalam bentuk halus. Moms dapat menggunakan food masher dari Dr Brown’s agar lebih praktis. Alat penghalus makanan tersebut mampu membuat menghaluskan buah dan sayur dalam hitungan menit.

Selain itu, perangkat solid feeding yang bisa digunakan meliputi soft-tip spoon, silicone feeder, dan piring bersekat. Penggunaan perangkat solid feeding ini bertujuan untuk meningkatkan asupan gizi si Kecil.

4.      Cangkir Sippy Spout

Kebiasaan minum dari botol susu sejujurnya tidak baik untuk tumbuh kembang si Kecil. Menurut American Academy of Pediatrics, penggunaan botol susu sebaiknya dihentikan di usia satu hingga dua tahun. Namun, si Kecil yang sudah terbiasa dengan minum dari botol susu akan sulit dialihkan.

Nah, muncullah inovasi cangkir sippy spouts. Cangkir ini dibuat untuk membantu proses transisi dari botol susu ke cangkir. Dr. Brown’s menawarkan botol susu yang dilengkapi dengan fitur sippy spout. Si Kecil pun dapat belajar beradaptasi minum dari cangkir melalui botol susu kesayangannya.

5.      Xylitol Baby Wipes

Perlengkapan bayi baru lahir selanjutnya adalah tisu bayi. Pilihlah tisu basah yang mengandung xylitol. Xyliton merupakan kandungan alami yang berasal dari tumbuhan, buah dan sayur, yang berperan dalam membunuh kuman dan virus.

Berbeda dengan tisu yang mengandung alkohol, tisu bayi xylitol tidak akan menyebabkan iritasi pada kulit si Kecil. Selain menjaga kebersihan kulit, tisu bayi ini memiliki banyak manfaat, seperti membersihkan puting susu Moms sebelum menyusui dan membersihkan perlengkapan si Kecil.

Belilah xylitol baby wipes dari Dr. Brown’s untuk mendapatkan kualitas yang terjamin. Tisu bayi Dr. Brown’s ini juga mengandung ekstrak grapefruit yang berfungsi untuk menambah kelembaban pada kulit, dan mengandung ultra pure water sehingga aman untuk mensterilkan area tubuh si Kecil.

6.      Humidifier

Humidifier termasuk dalam perlengkapan bayi yang harus dimiliki. Moms pasti sudah tahu fungsi dari alat satu ini. Humidifier memiliki fungsi untuk meningkatkan kandungan air pada udara. Si Kecil memiliki sistem imunitas yang belum sempurna, sehingga mudah terserang infeksi penyakit, seperti pilek.

Kondisi ruangan yang memiliki udara yang kering dapat membuat jalur pernapasan si Kecil ikut kering. Kekeringan tersebut dapat memicu terjadinya pilek dan batuk.

Moms bisa menggunakan humidifier di ruangan untuk melindungi kesehatan si Kecil. Kebanyakan humidifier dapat mendukung penggunaan minyak esensial agar ruangan menjadi harum.

7.      Pasta Gigi dan Sikat Gigi

Tahukah Moms, kandungan gula pada susu, jus, maupun minuman manisnya dapat memicu karies. Terlebih jika gigi si Kecil tidak dibersihkan dengan baik. Maka dari itu, kesehatan gigi si Kecil harus diperhatikan lebih dalam.

Belilah sikat gigi yang lembut dan fleksibel, serta pasta gigi yang bebas fluoride. Pasta gigi yang tidak mengandung fluoride membuatnya aman jika tertelan. Pasta gigi si Kecil biasanya tersedia dengan rasa-rasa buah yang manis, sehingga semakin memotivasi si Kecil untuk menyikat gigi.

8.      Manual Breast Pump

Moms termasuk orang yang berjadwal padat? Kalau iya, pompa ASI ini menjadi alat yang wajib dimiliki di rumah. Dengan bantuan pompa ASI, Moms dapat dengan mudah menyimpan stok susu ASI. Dengan stok susu ASI, si Kecil tetap dapat mendapatkan asupan gizi yang tercukupi.

Dalam mencari pompa ASI yang berkualitas, gunakanlah produk dari Dr. Brown’s. Pompa ASI Dr. Brown’s praktis untuk dibawa bepergian dan memberikan manfaat terbaik.

Perlengkapan di atas bisa menjadi gambaran set perlengkapan bayi baru lahir yang harus dibeli sebelum kehadiran si Kecil. Perlengkapan di atas dapat dibeli sekaligus pada situs resmi Dr. Brown’s.